Laporan Wartawan Grid.ID, Silmi Nur A
Grid.ID - Mari katakan kalau BTS dan ARMY adalah duo paling kompak sedunia!
Ya, kerjasama antara BTS dan ARMY tampaknya tak bisa dianggap remeh.
Baik BTS dan ARMY, keduanya saling membuktikan bagaimana mereka bekerja keras dengan sangat baik.
Kali ini, ARMY berhasil membawa BTS untuk kembali meraih penghargaan Top Social Artist di Billboard Music Awards 2020.
Ini artinya, BTS berhasil menyambet gelar tersebut selama empat tahun berturut-turut.
Upacara penghargaan tahunan itu berlangsung di Los Angeles pada Rabu (13/10/2020) waktu setempat.
Kali ini, BTS mengalahkan EXO, GOT7, Billie Eilish, dan Ariana Grande untuk nominasi yang sama.
Congratulations to @BTS_twt on winning Top Social Artist! #BTSxBBMAs pic.twitter.com/1FzuMZCF17
— Billboard Music Awards (@BBMAs) October 15, 2020
"Selamat kepada @BTS_twt karena telah memenangkan Top Social Artist!" tweet @BBMAs.
Selain mendapatkan penghargaan untuk Billboard Music Awards, BTS juga tampil apik membawakan single hit mereka 'Dynamite'.
Ariel NOAH CS Ngotot ke MK Gugat Hal Ini Imbas Kasus Agnez Mo, Ahmad Dhani Beri Sindiran Keras
Source | : | |
Penulis | : | Silmi Nur Aziza |
Editor | : | Nurul Nareswari |