Laporan Wartawan Grid.ID, Silmi Nur A
Grid.ID - BTS tampaknya menjadi semakin kaya setelah BigHit Entertainment, selaku agensi mereka, debut di pasar saham.
Seperti yang mungkin kamu ketahui, BigHit Entertainment resmi membuat debit di pasar saham yang cukup mengesankan.
Dilansir dari Bloomberg, pada Kamis (15/10/2020), Big Hit Entertainment resmi terdaftar di Korea Composite Stock Price Index (KOSPI), indeks semua saham biasa yang diperdagangkan di Divisi Pasar Saham Bursa Korea dan setara dengan S&P 500 Amerika Serikat.
Di hari pembukaan saham perdana pada Kamis (15/10/2020) pukul 9 pagi, saham BigHit Entertainment mulai diperdagangkan dengan harga 270.000 won (sekitar Rp 3,4 juta).
Nilai tersebut merupakan jumlah ganda dari penawaran umum perdana IPO yang mulanya hanya seharga 135.000 won (setara Rp 1,7 juta).
Dan pada pukul 09.45 waktu setempat, saham BigHit Entertainment diperdagangkan dengan harga yang lebih tinggi, yakni 300.500 won (setara dengan Rp 3,8 juta).
Pendiri sekaligus CEO BigHit Entertainment, Bang Shi Hyuk lantas berterima kasih atas dukungan yang diterima perusahaannya.
“Terima kasih kepada semua orang yang telah memberikan dukungan dan bantuan mereka kepada BigHit dan memungkinkan kami untuk go public hari ini."
"Terima kasih untuk semua penggemar yang mempercayai dan mencintai artis dan konten BigHit; kepada artis kami, yang membuat kami bangga; dan untuk semua staf juga. Kalian semua yang membuat hari ini menjadi nyata," ujar Bang Shi Hyuk.
Source | : | Bloomberg |
Penulis | : | Silmi Nur Aziza |
Editor | : | Nindya Galuh Aprillia |