Grid.ID - Pada 12 Oktober 2020, Bank Dunia merilis laporan berjudul Interational Debt Statistics (IDS).
Di dalam laporan tersebut menyebutkan bahwa Indonesia masuk dalam daftar 10 negara berpenghasilan kecil menengah dengan hutang luar negeri terbesar di dunia.
Data dari Bank Dunia menunjukkan bahwa utang luar negeri Indonesia menunjukkan tren yang meningkat sepanjang tahun.
Utang luar negeri Indonesia naik menjadi 402,08 miliar dollar AS atau sekitar Rp 5.940 triliun (kurs Rp 14.775 per dollar AS) pada 2019, dari 179,4 miliar dollar AS yang tercatat 10 tahun sebelumnya.
Hal ini menempatkan Indonesia di peringkat ke-7 setelah China, Brazil, India, Rusia, Meksiko, dan Turki.
Tahun lalu, utang jangka panjang mencapai 354,54 miliar dollar AS sedangkan utang jangka pendek hanya mencapai 44,79 miliar dollar AS.
Bank Dunia mencatat bahwa utang luar negeri negara-negara berpenghasilan rendah dan menengah di seluruh dunia mencapai 8 triliun dollar AS pada 2019.
Angka tersebut meningkat 5,4 persen dari tahun sebelumnya.
Lolly Kabur dari Rumah Aman Sambil Nangis, Pilih Minta Tolong Razman Dibanding Pulang ke Ibunya
Penulis | : | Tatik Ariyani |
Editor | : | Intisari Online |