Grid.id - Seorang wanita hamil akan selalu menjaga kandungannya agar tetap sehat hingga persalinan nanti.
Menjaga kesehatan bayi dalam kandungan terutama dengan menjaga pola makan sehat.
Banyak mitos mengenai makanan, seperti buah durian yang tidak boleh dimakan oleh ibu hamil.
Benny Johan Marpaung, dokter spesialis kandungan dan kebidanan membantah mitos ibu hamil dilarang makan durian.
Hal tersebut diungkapkan Benny saat ditemui dalam acara ulangtahun Orami ke-5 di Jakarta pada Rabu (21/2/2018).
“Semua buah itu baik, termasuk durian. Durian mengandung banyak vitamin, seperti vitamin C dan kaya kasium. Boleh-boleh saja buat ibu hamil,” ujar Benny.
Untuk diketahui, durian punya kandungan zinc yang bagus untuk kesehatan mata dan jaringan kulit.
Detik-detik Lolly Ketemu Nikita Mirzani usai Perang Dingin, Saling Pelukan dan Elus Punggung
Penulis | : | K. Tatik Wardayati |
Editor | : | Intisari Online |