Laporan Wartawan Grid.ID, Mia Della Vita
Grid.ID - Disney Plus memiliki cara baru untuk menginformasikan penonton mengenai konten yang mengandung rasisme.
Disney Plus belum lama ini menambahkan peringatan baru pada beberapa film animasi klasik.
Film-film Disney yang diberi label peringatan itu antara lain The Aristocats, Dumbo, Peter Pan, Swiss Family Robinson, Lady and the Tramp, dan Fantasia.
Pemirsa bisa melihat peringatan itu di awal penayangan film sekitar 10 detik.
"Program ini mencakup penggambaran negatif dan atau perlakuan buruk terhadap orang atau budaya."
"Stereotip ini dulu salah dan sekarang juga salah," bunyi peringatan Disney dikutip dari Good Morning America, Minggu (18/10/2020).
"Daripada menghapus konten ini, kami ingin mengetahui dampak bahayanya, belajar darinya, dan memicu percakapan untuk menciptakan masa depan yang lebih inklusif bersama."
"Disney berkomitmen untuk membuat cerita dengan tema yang menginspirasi dan aspiratif yang mencerminkan keragaman pengalaman manusia di seluruh dunia," lanjutnya.
Baca Juga: Nathalie Holscher Beri Petunjuk Besar Terkait Tanggal Pernikahannya dengan Sule
Sebelumnya, Disney juga telah memberikan peringatan untuk konten yang mengandung rasisme.
Hanya saja, peringatan yang dibuat pada November 2019 itu lebih pendek dari sekarang.
Misalkan peringatan yang muncul dalam film Dumbo yang dibuat sekitar 1940-an dan 1950-an.
"Program ini disajikan seperti aslinya. Ini mungkin berisi penggambaran budaya yang ketinggalan zaman," bunyi peringatan sebelumnya.
Sejak dirilis, Disney Plus sangat hati-hati dalam memilih konten untuk penontonnya.
Layanan streaming itu tidak memasukkan film musikal, Song of the South' yang dirilis pada 1946 dalam daftar kontennya.
Mengutip Today, film ini belum tersedia dalam format apa pun selama lebih dari 3 dekade.
Hal itu diduga karena penggambaran rasis tentang orang kulit hitam Amerika.
Baca Juga: Pernah Mimpi Digigit Anjing? Begini Tafsir Mimpinya Menurut Primbon...
Situs streaming lain juga telah membuat langkah-langkah serupa untuk film dan acara di layanan mereka.
HBO Max, contohnya, situs itu menarik Gone With the Wind dari layanan streaming pada Juni lalu.
Tetapi kemudian mengembalikan film tersebut dengan pemberitahuan bahwa film tersebut menyangkal kengerian perbudakan. (*)
Viral, Pembeli Curhat Disuruh Bayar Biaya Pakai Sendok dan Garpu Saat Makan di Warung Mie Ayam, Nota Ini Jadi Buktinya
Source | : | today.com,Good Morning America |
Penulis | : | Mia Della Vita |
Editor | : | Nurul Nareswari |