Laporan Wartawan Grid.ID, Mia Della Vita
Grid.ID - Kehidupan mantan model Loni Willison berubah drastis setelah bercerai dari aktor Baywatch Jeremy Jackson.
Loni Willison kini hidup sebagai tunawisma. Ia ditemukan mengobrak-abrik tempat sampah dan tidur di jalanan Los Angeles.
Tetapi, Loni Willison menolak bantuan karena ia senang hidup di jalanan.
"Aku belum berbicara dengan Jeremy. Aku tidak ingin berbicara dengan teman-temanku."
"Aku baik-baik saja. Aku tidak ingin ada yang membantuku," ujar Loni dikutip dari Mirror, Senin (19/10/2020).
"Aku bisa hidup sendiri. Aku memiliki semua yang aku butuhkan di sini."
"Tidak ada yang benar-benar peduli denganku. Aku tidak ingin melihat mereka, mereka tidak ingin melihatku," lanjutnya.
Mantan model ini beralasan tidak memiliki ponsel untuk menghubungi teman-temannya.
Kendati demikian, itu bukan masalah baginya. Ia mengaku sudah puas dengan kehidupan yang dijalaninya sekarang.
"Aku punya makanan dan tempat untuk tidur. Aku mendapat uang di sana-sini."
"Ada makanan di tempat sampah dan dekat toko. Ada banyak di sini," ungkapnya.
Baca Juga: Taqy Malik Lepas Status Duda, Salmafina Sunan Kira Bebannya Hilang: Ternyata Makin Banyak Beban Gue
Berdasarkan foto yang dirilis media, perempuan berusia 37 tahun itu memang terlihat mencari makanan di tempat sampah.
Sembari merokok, ia kemudian mendorong troli belanja yang penuh dengan pakaian bekas.
Baywatch star Jeremy Jackson's homeless ex 'refusing help' as she's found rummaging through binshttps://t.co/k84u9qCqqW
— Mirror Celeb (@MirrorCeleb) October 18, 2020
Sebelum ditemukan media, Loni sempat menghilang pada 2018. Dia sempat menjadi pecandu sabu saat hidup jalanan.
Pekerjaan terakhir Loni sebelum menjadi gelandangan diketahui sebagai asisten di pusat bedah kosmetik LA.
Akan tetapi semenjak menderita gangguan mental pada 2016, ia kehilangan pekerjaan dan rumahnya.
Loni tidak mampu membayar sewa atau perawatan mobilnya sehingga berakhir di jalanan hanya dengan membawa satu koper.
Loni Willison sempat menikah dengan aktor film populer Baywatch, Jeremy Jackson pada 2012.
Namun pernikahan mereka hanya mampu bertahan selama 2 tahun dan bercerai pada 2014. (*)
Tengok Rumah Baru Jess No Limit dan Sisca Kohl, Interiornya Serba Emas dan Bergaya Eropa Klasik
Source | : | mirror.co.uk |
Penulis | : | Mia Della Vita |
Editor | : | Nurul Nareswari |