Grid.ID - Langkah Sule dan Nathalie Holscher untuk meresmikan hubungan mereka kian hari terlihat semakin nyata.
Selalu terlihat bersama dalam setiap kesempatan, Sule dan Nathalie Holscher bagaikan pasangan tak terpisahkan.
Baik Sule maupun Nathalie Holscher bahkan diketahui sudah saling mengenal keluarga masing-masing.
Resminya hubungan Sule dan Nathalie Holscher di jenjang yang lebih serius pun jadi hal yang paling dinanti-nanti publik di Tanah Air.
Banyak yang berharap hubungan Sule dan Nathalie Holscher bakal berakhir di pelaminan.
Seolah semesta ikut mendukung, hubungan Sule dan Nathalie Holscher telah mendapat restu dari anak-anak sang komedian.
Putra sulung Sule, Rizky Febian bahkan mengaku ikut bahagia dengan hubungan sang ayah.
"Support dong, apapun gue pengen bokap gue bahagia, gitu aja," ungkap Rizky Febian seperti yang dikutip dari tayangan YouTube KUY Entertaiment pada Rabu (21/10/2020).