Grid.ID - Pasca putus dari Richard Kyle, Jessica Iskandar memilih hijrah untuk tinggal di Bali beberapa waktu.
Ya, alasan putusnya hubungan Jessica Iskandar dan Richard Kyle yang sudah bertunangan, sampai saat ini masih menjadi teka-teki.
Jessica Iskandar sendiri belum mau mengungkapkannya secara gamblang.
Hanya saja, sang kakak yaitu Erick Iskandar disanyalir menyindir Richard Kyle parasit.
Namun, Jedar sapaan akrab Jessica Iskandar akan membebebrkan kisah asmaranya itu pasca putus dari Richard Kyle dalam acara Silet Awards, Selasa (27/10/2020).
Ya, stasiun TV RCTI kembali menggelar acara malam puncak penghargaan bergengsi bagi artis dan sinetron Indonesia yakni Silet Awards.
Baca Juga: Unggah Foto Saat Menyebrang, Tato di Paha Gisella Anastasia Bikin Netizen Salah Fokus
Ajang ini akan disiarkan secara langsung dari Studio 14 MNC Studios, Kebon Jeruk mulai pukul 21.15 WIB.
Sederet nama-nama artis papan atas dan sinetron ternama di Indonesia masuk dalam daftar nominator dari 10 kategori yang ada.
Mulai dari artis pendatang baru, seperti juara Indonesian Idol season 10, Lyodra yang masuk di kategori Pendatang Baru Tersilet, hingga Jessica Iskandar yang ada di list kategori Asmara Tersilet.
Dalam kategori Pasangan Sinetron Tersilet, terdapat nama artis Verrell Bramasta dan Ranty Maria yang berperan sebagai Putri (Ranty) dan Pangeran (Verrell) dalam sinetron Putri Untuk Pangeran.
Di samping artis dan sinetron, ada pula penghargaan bagi para Vlogger dengan adanya kategori penghargaan Vlogger Keluarga Tersilet.
Baca Juga: Bertengkar dengan Nathalie Holscher Lantaran Cemburu, Sule Belajar Turunkan Ego
Nominasinya adalah Baim Paula, Gen Halilintar, Rans Entertainment dan The Hermansyah A6.
Malam Puncaknya nanti, selain penyerahan penghargaan, akan ada juga penampilan yang bakal disuguhkan, di antaranya aksi panggung dari BCL, Lyodra, Tiara Andini, Ziva Magnolya, Rizki Ridho, serta penampilan dua magician, yaitu Rommy Rafael dan Bow Vernon.
Selain itu, ada juga kejutan yang patut dinantikan. Seperti halnya pengakuan Rizky 2D yang siap membuka soal percintaannya di depan Rommy Rafael dan Jessica Iskandar yang juga akan blak-blakan soal percintaannya pasca putus dengan Richard Kyle.
Sementara itu, Billy Syahputra dan Amanda Manopo akan memberikan klarifikasi terkait hubungan mereka yang terlihat makin dekat.
Baca Juga: Sikap Buruk Rizky Billar Dikritik Habis-habisan, Lesty Kejora Hingga Berani Sebut Kata Bangkai
Menarik untuk disaksikan juga adalah penampilan BCL yang sudah lama tidak tampil di layar kaca dan tampak semakin mantap untuk melangkah.
BCL akan berkolaborasi dengan Lyodra, Tiara, dan Ziva dalam membawakan lagu Sunny.
Host untuk acara malam puncak nanti adalah Ayu Dewi dan Jessica Iskandar.
Bagi kamu yang ingin berpartisipasi memilih artis atau favoritnya menjadi pemenang di Silet Awards 2020 bisa melakukan vote dan ikuti petunjuknya dengan cara kunjungi Instagram @officialrcti.
(*)
5 Arti Mimpi Melihat Sawah Bersama Pasangan, Ternyata Pertanda Saling Mendukung Hal Ini, Simak Penjelasannya
Penulis | : | Dianita Anggraeni |
Editor | : | Dianita Anggraeni |