Laporan Wartawan Grid.ID, Hananda Praditasari
Grid.ID - Kehidupan rumah tangga pasangan selebriti Syahnaz Sadiqah dan Jeje Govinda memang selalu menarik untuk diperbincangkan.
Dari pernikahannya dengan Jeje Govinda, adik kandung Raffi Ahmad itu telah dikaruniai sepasang bayi kembar yang lucu dan menggemaskan.
Kebahagiaan pun seakan menyelimuti hati Syahnaz Sadiqah dan Jeje Govinda.
Melalui sosial media pribadinya, baik Jeje maupun Syahnaz kerap kali membagikan momen-momen sang buah hati.
Bahkan dalam laman akun Instagram keduanya, tampak dipenuhi potret Zayn Sadavir Ezhilan Ismail dan Zunaira Alessia Safaraz Ismail.
Beragam foto lucu Zayn dan Zunaira itu pun selalu mencuri perhatian publik.
Seperti potret menggemaskan bayi laki-lakinya yang ia pamerkan pada akun @ritchieismail, Selasa (27/10/2020).
Kala itu Zayn terlihat begitu lucu saat berdandan dengan style kece bak anak ABG kekinian.
Ingin tau seperti apa penampilannya? Kita lihat foto Zayn berikut ini.
Sempat Digosipkan Hamil, Tengok 4 Gaya Terbaru Mahalini Kenakan Outfit Longgar di Event Brand Mewah!
Source | : | |
Penulis | : | Hananda Praditasari |
Editor | : | Nesiana Yuko Argina |