Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Dienfitri
Grid.ID - Aktris Maudy Koesnaedi mengaku tenang bakal berpasangan dengan Mathias Muchus di film 'Losmen Bu Broto'.
Menurut Maudy Koesnaedi, sebagai aktor, Mathias Muchus selalu tahu caranya membangun chemistry dengan lawan mainnya.
Ya, memang bukan kali ini saja Maudy Koesnaedi beradu akting dengan suami produser Mira Lesmana tersebut.
Maudy pernah beberapa kali dipertemukan dengan Mathias Muchus saat masih membintangi sinetron.
"Satu hal yang membuat saya juga lebih tenang dan mantap itu karena berapa kali bermain bersama mas Muchus zaman sinetron dulu," ujar Maudy saat juma pers virtual, Selasa (27/10/2020).
"Mas Muchus itu selalu membuat chemistry, membangun chemistry yang sangat baik dengan lawan main."
"Dan sebagai guru memberikan arahan-arahan seperti apa pada kita," terang Maudy.
Hal lain yang membuat aktris 45 tahun itu tenang yakni Mathias Muchus merupakan saksi nyata dari serial 'Losmen'.
Gunung Raung Erupsi Sehari Sebelum Natal, Pendaki Dengar Suara Ngeri ini dan Buru-buru Selamatkan Diri
Penulis | : | Annisa Dienfitri |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |