Grid.ID - Presiden Prancis Emmanuel Macron yang menghina Islam dengan kasus karikatur Nabi Muhammad SAW menimbulkan kecaman dan protes umat Muslim di dunia.
Tak terkecuali di Indonesia. Hal ini dilakukan oleh Presenter Arie Untung.
Presiden Prancis Emmanuel Macron memantik perdebatan setelah menyampaikan pernyataan yang dinilai menghina Nabi Muhammad SAW.
Pernyataan itu bermula dari pembunuhan seorang guru yang mempertunjukkan kartun Nabi Muhammad SAW di kelas. Sang presiden berkata guru itu, Samuel Paty, "dibunuh karena para Islamis menginginkan masa depan kami", tetapi Prancis "tidak akan menyerahkan kartun kami".
Penggambaran Nabi Muhammad dapat sangat menyinggung bagi umat Islam karena Islam secara eksplisit melarang gambar Muhammad dan Allah. Namun sekularisme negara - atau laïcité - adalah pusat identitas nasional Prancis.
Membatasi kebebasan berekspresi untuk melindungi perasaan satu komunitas tertentu, menurut negara Prancis akan merusak persatuan.
Lanjut baca yuk ke halaman selanjutnya >>>
Penulis | : | Bayu Dwi Mardana Kusuma |
Editor | : | Bayu Dwi Mardana Kusuma |