Laporan Wartawan Grid.ID, Silmi Nur A
Grid.ID - Popularitas BTS di kancah dunia memang tak perlu dipertanyakan.
Dengan prestasi segudang dan beragam pencapaian, BTS selalu mampu membuktikan kehebatan mereka.
Namun, meski popularitasnya selangit, BTS selalu bersikap membumi.
Ketenaran tampaknya tak membuat mereka buta dan terkena star syndrome.
Dalam sebuah wawancara eksklusif bersama NDTV India, anggota termuda BTS, mengungkap alasan mereka tetap bersikap rendah hati meski dengan popularitas tinggi.
Dilansir dari Allkpop, Rohit Khilnani dari NDTV bertanya kepada BTS bagaimana mereka bisa tetap rendah hati.
Jungkook selaku anggota termuda BTS pun menjawab pertanyaan tersebut untuk mewakili anggotanya.
Penyanyi kelahiran 1997 itu mengungkap bahwa para anggota BTS selalu mencoba berpikiran lurus.
Tak peduli seberapa banyak penghargaan yang mereka terima atau seberapa banyak orang yang mengenal mereka, mereka akan tetap membumi.
Tangis Nunung Pecah saat Singgung Soal Kariernya di Dunia Hiburan, Sebut Perannya Kini Sudah Tergantikan
Source | : | Koreaboo |
Penulis | : | Silmi Nur Aziza |
Editor | : | Nurul Nareswari |