Laporan Wartawan Grid.ID, Daniel Ahmad
Grid.ID - Dari hari ke hari, pasangan Sule dan Nathalie Holscher semakin menunjukan kemesraannya.
Nathalie bahkan sudah blak-blakan soal bentuk tubuh kesukaannya dari sang calon suami.
Mantan Disk Jokie atau DJ ini bercerita pada anak kedua Sule, Putri Delina di kanal YouTube Sunah Official.
Baca Juga: Gegara Pernah Lakoni Peran Konyol dalam Drama, Park Jin Young Dikira Pelawak oleh Tzuyu TWICE
"Bagian tubuh mana yang bunda sukai dari ayah?" tanya Putri Delina pada Nathalie dikutip Grid.ID, Minggu (1/11/2020).
Bagi Nathalie, ada dua bagian tuhuh yang disukainya dari Sule. Yang pertama adalah bibir dari sang kekasih.
"Ada dua. Bibirnya tuh kalau senyum itu manis banget aaa," kata Nathalie.
Selain itu, Nathalie juga menyukai mata Sule yang membuatnya jadi salah tingkah.
"Sama matanya kalau lagi ngelihat senyum-senyum jadi bikin gimana gitu," ucapnya.
Karena sangat menyukai senyuman sang calon suami, Nathalie lantas menyarankan Sule jangan sering-sering cemberut.
"Makanya ayah jangan sering cemberut. Aku suka kalau kamu senyum," imbuhnya.
Seperti diketahui, komedian Sule sempat diam-diam soal hubungan asmaranya dengan seorang DJ bernama Nathalie Holscher.
Sule dan Nathalie Holscher menutup rapat hubungan tersebut dari publik.
Tapi hal tersebut tidak berlangsung lama.
Melalui kanal YouTube Andre Taulany, terungkap komedian Sule sudah melamar Nathalie Holscher.
Sule pun mengungkapkan, kedekatannya dengan Nathalie Holscher memang baru beberapa bulan.
Tapi perkenalan mereka sejak delapan tahun silam, dimulai dari rekan kerja.
Ternyata kisah asmara keduanya berlanjut hingga Sule mendaftarkan pernikahan mereka ke Kantor Urusan Agama (KUA).
(*)
Kimberly Ryder Klarifikasi soal Lemari Plastik yang Jadi Omongan Netizen, Ada Sejarah Miris di Baliknya
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Daniel Ahmad |
Editor | : | Irene Cynthia Hadi |