Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Dienfitri
Grid.ID - Chef Juna Rorimpandey ungkap beban memiliki status keimigrasian sebagai penduduk tetap di Amerika Serikat alias green card USA.
Hal itu diungkapkan Chef Juna saat berbincang dengan Deddy Corbuzier yang diunggah melalui YouTube, Minggu (1/11/2020).
"It's actually a burden, beban bagi kita yang punya green card tapi tidak tinggal di Amerika," terang Juna seperti Grid.ID kutip.
Menurut Juna, pemilik green card yang tak tinggal di Amerika wajib kembali ke negara tersebut minimal satu kali setiap setahun.
Syarat tersebut tentunya menjadi beban lantaran harus mengeluarkan biaya yang tak sedikit.
"Kita harus balik ke sana setahun sekali. It's a burden. You think doesn't cost money?," beber Juna.
Viral, Pembeli Curhat Disuruh Bayar Biaya Pakai Sendok dan Garpu Saat Makan di Warung Mie Ayam, Nota Ini Jadi Buktinya
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Annisa Dienfitri |
Editor | : | Irene Cynthia Hadi |