Laporan Wartawan Grid.ID, Novia Tri Astuti
Grid.ID - Pasangan pengantin di Lombok Timur, Nusa Tenggara Barat (NTB), viral dan menyedot perhatian publik.
Calon mempelai pria dianggap memiliki paras bak orang nomor satu di Indonesia.
Potret pengantin baru itupun ramai diperbincangkan di media sosial.
Baca Juga: Berteman dengan Banyak Pria, Dinar Candy Bisa Deteksi Playboy yang Niatnya Hanya Modus
Seperti yang diinformasikan, foto pasangan pengantin itu mulanya diunggah di akun Facebook Arta Pratama Rias Pengantin.
Alhasil unggahan Arta Pratama Rias Pengantin itu langsung dibanjiri komentar dari warganet.
Dalam unggahannya itu, Arta Pratama Rias Pengantin juga membagikan caption yang mengakui bahwa mempelai pria sangat mirip dengan Jokowi.
"Samawa Baturan. Pas saya ngerias kemarin rasanya benar" sangat berbeda,serasa sy rias orang nmr 1 di Indonesia."
"No edit dan no rekayasa. Beneran mirip banget," tulis akun Arta Pratama Rias Pengantin.
Kronologi Siswa SMA Ditendang Polisi sampai Tewas, Harapannya untuk Jadi Anggota TNI Pupus
Penulis | : | Novia |
Editor | : | Winda Lola Pramuditta |