Laporan Wartawan Grid.ID, Daniel Ahmad
Grid.ID - Presenter Ruben Onsu tak akan memberikan ampun pada pelaku perundungan atas kedua anaknya, Betrand Peto dan Thalia Putri Onsu.
Suami Sarwendah ini akan menindak tegas pelaku karena sampai mengancam untuk membunuh.
"Pokoknya pelaku tunggu aja, kita segera berjumpa. Kamu memancing singa tidur, jadi sekarang ini sudah tidak ada ampun," kata Ruben saat ditemui di kawasan Kapten Tendean, Jakarta Selatan, Kamis (5/10/2020).
"Saya bertindak tegas, mau keluarga lu, mau siapapun ngerengek-rengek gak ada urusan sama gue," tambahnya.
Presenter 37 tahun ini bahkan akan memberikan kejutan ada pelaku.
"Intinya gue gak ngebunuh lu, tapi gue mau foto bareng sama lu. Ya pokoknya ada kejutan-kejutan lah," ungkapnya.
Ruben sendiri menyebut efek jera yang ia lakukan adalah sebagai bentuk pelajaran bagi si pelaku.
"Ya biar dia tahu kalau ada anak yang dia hina itu masih punya orang tua. Jadi siapapun yang menghina, saya yakin mungkin dia tidak punya orang tua, tapi ada keluarganya," tuturnya.
"Jadi kita berpikir panjang mau menghina orang lain. Dia sudah membuat gores hati orang tua dari anak-anak saya," jelasnya.
Nurul Qomar Dimakamkan Pagi Ini, Keluarga Ungkap 1 Permintaan Terakhir sang Komedian Soal Pemakaman
Penulis | : | Daniel Ahmad |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |