Grid.ID - Sosok Dinar Candy beberapa waktu lalu sempat menghebohkan publik dengan aksinya.
Bagamana tidak, Dinar langsung jadi buah bibir lantaran menjual celana dalam bekas miliknya di medsos.
Dilansir Sosok.ID dari Tribun Bogor, Dinar Candy nekat melakukan hal itu lantaran ia tidak bekerja selama 7 bulan karena pandemi Covid-19.
Celana dalamnya pun langsung laku Rp 50 juta hanya dalam waktu 24 jam setelah ia menawarkannya melalui akun Instagram pribadinya.
Pria yang membeli celana dalam bekas Dinar Candy itu merupakan seorang stunt rider kondang bernama Bobby Tria Sanjaya.
Rupanya, aksi menjual celana dalam bekas yang dilakukan Dinar Candy itu sempat membuat warga di kampung halamannya di Sukabumi, Jawa Barat geger.
Hal itu diketahui baru-baru ini dalam tayangan YouTube KH INFOTAINMENT, Sabtu (31/10/2020).
Baca Juga: Sempat Kirim Foto Syur, Dinar Candy Kapok Kenalan dengan Cowok Lewat Aplikasi Kencan Online
Dalam tayangan itu, ayah Dinar Candy, Acep Ginayah menceritakan bahwa warga kampung langsung geger karena aksi putrinya.
Acep bahkan sampai didatangi oleh seorang temannya yang menganggap aksi Dinar Candy sebagai kebutuhan panggung semata.
"Katanya jualan sempak 50 juta rupiah. Banyak itu datang ke rumah.
"'Itu Pak Haji jangan dibikin serius, cuma buat bohongan itu mah Dinar akting' katanya gitu," terang Acep.
Namun, bukannya marah, Acep justru mendukung aksi putrinya itu.
"Misalkan kalau dia betul (menjual celana dalam), nggak apa-apa.
"Asalkan tidak menjual diri. Kalau jual-jual sempak mah nggak apa-apa," aku Acep.
Malahan, saat mendengar bahwa celana dalam Dinar Candy laku Rp 50 juta, Acep justru tergiur untuk mengikuti jejak putrinya itu.
Baca Juga: Lelang Celana Dalam Bekas, Nikita Mirzani Buka dengan Harga Rp 300 Juta
"Kalau mau, punya bapak juga nih, Rp 10 juta juga nggak apa-apa deh," seloroh Acep.
Acep kemudian menceritakan bahwa di kampung sempat beredar gosip tentang aksi Dinar Candy itu.
Ia menyebut bahwa warga kampung berasumsi bahwa celana dalam Dinar Candy dibeli untuk keperluan ilmu hitam.
Yakni, untuk digunakan sebagai penglaris bagi penjual makanan.
"Itu beli buat (jualan) bakso, supaya (makanannya) enak. Buat jual mie ayam, katanya buat bumbu," pungkas Acep.
Artikel ini telah tayang di Sosok.ID dengan judul, Aksi Putrinya yang Jual Celana Dalam Bekas Rp 50 Juta Langsung Gegerkan Warga Sekampung, Ayah Dinar Candy: Kalau Mau Punya Bapak Juga Nih, Cuma Rp 10 Juta
(*)
Source | : | Sosok.id |
Penulis | : | None |
Editor | : | Siti Maesaroh |