Laporan Wartawan Grid.ID, Silmi Nur A
Grid.ID - Tak lama lagi, BTS akan merilis album baru mereka!
Dan sebelum merilis album, BTS membagikan tracklist pertama untuk album BE (Deluxe Edition).
Dilansir dari Billboard, BE (Deluxe Edition) akan dirilis pada 20 November mendatang.
Baca Juga: Pertahankan Mahkota, Jimin BTS Kembali Dinobatkan sebagai King of Kpop dengan 12 Juta Lebih Suara
Album terbaru BTS ini akan menampilkan lagu-lagu yang ditulis oleh para anggota BTS.
Dan, cover digital album tersebut menampilkan lirik 'Life Goes On' dalam skrip kursif.
Dalam wawancara baru-baru ini dengan Rolling Stone India, Jimin berbicara tentang bagaimana pandemi Covid-19 mengacaukan rencana grup untuk tahun 2020.
Bahkan nih, Covid-19 berdampak besar pada proses artistik mereka di albym BE.
"Pandemi tiba-tiba membuat banyak rencana awal kami terhenti. Namun itu memberi kami kesempatan untuk mundur dan fokus pada diri kami sendiri serta musik kami," kata Jimin.
Baca Juga: Meski Punya Prestasi Membumbung Langit dan Tetap Membumi, Jawaban Jungkook BTS Ini Bikin Adem
5 Shio Paling Suka Tanya Kabar Pas Ada Perlunya Saja, Cek Teman Kamu Termasuk Gak?
Source | : | billboard.com |
Penulis | : | Silmi Nur Aziza |
Editor | : | Okki Margaretha |