Laporan Wartawan Grid.ID, Corry Wenas Samosir
Grid.ID - Jonathan Frizzy tengah menjalani salah satu sinetron yang berjudul Aku Ingin Dicintai.
Di sinetron Aku Ingin Dicintai, Jonathan Frizzy atau akrab dipanggil Ijonk memainkan dua karakter sekaligus.
Ia berperan sebagai Raffi sekaligus Ilham.
"Jadi aku meranin dua karakter, seru banget aku awalnya meranin Raffi di season pertama, dan di Aku Ingin Cintai, dan aku meranin sebagai Ilham," ujar Jonathan Frizzy saat press conference virtual zoom, Sabtu (14/11/2020).
Dalam sinetron tersebut, Raffi adalah suami Maya yang diperankan oleh Rina Diana.
Lalu Ilham adalah calon suami Nanda yang diperankan oleh Ririn Dwi Ariyanti.
Karena itu, cerita kisah cinta Raffi, Maya dan Nanda sangat rumit.
"Ada cinta segiempat di sinetron ini. Masalahnya kompleks banget," kata Dwi Ilalang, co producer sinetron Aku Ingin Dicintai.
Sementara itu, Jonathan mengaku memerankan dua karakter tidaklah mudah namun hal itu menjadi tantangan sendiri untuk dirinya.
Pria berdarah Batak itu harus bisa memisahkan dua karakter tersebut agar tidak terkecoh.
"Kalau buat aku ini tantangan banget gimana misahin karakter Raffi dan Ilham, karena di sini proses syutingnya cepet banget," tutur Jonathan.
Baca Juga: Rupanya Sikap Hamish Daud Ini yang Buat Raisa Semakin Jatuh Cinta
Sinetron Aku Ingin Dicintai menceritakan tentang kisah cinta yang rumit dengan kehadiran orang ketiga di dalamnya.
Hadirnya Ririn Dwi Ariyanti yang memerankan sebagai Nanda, jadi membuat orang ketiga bagi hubungan Jonathan Frizzy dan Rina Diana menimbulkan konflik yang akan semakin menarik.
Ingin tahu bagaimana kisah cinta mereka bertiga, sinetron Aku Ingin Dicintai siap tayang di ANTV mulai Senin, 16 November 2020 pukul 20.00 WIB. (*)
Super Bucin! Aliando Syarief Pamer Kemesraan Bareng Richelle Skornicki saat Live, Ungkap Kesan Pertamanya
Penulis | : | Corry Wenas Samosir |
Editor | : | Nurul Nareswari |