Laporan Wartawan Grid.ID, Widy Hastuti Chasanah
Grid.ID - Komentar aktris Nikita Mirzani terhadap kepulangan Habib Rizieq Shihab beberapa waktu lalu masih berbuntut panjang.
Bahkan konflik panas tersebut sampai berujung kepada pelaporan ke polisi.
Konflik yang menyita perhatian publik itu bermula saat Nikita Mirzani mengungkapkan jika sebutan habib merupakan sebutan untuk tukang obat.
"Gara-gara Habib Rizieq pulang sekarang ke Jakarta, penjemputannya gila-gilaan."
"Nama Habib itu adalah tukang obat, screenshoot, nah nanti banyak antek-anteknya, nggak takut gue," ujar Nikita Mirzani dalam Instagram story yang diunggah ulang oleh akun @nyonya_gossip pada Kamis (12/11/2020).
Geram dengan hal itu, salah satu pendukung Habib Rizieq yakni Ustaz Maaher At-Thuwailibi langsung memberi ultimatum dan mengecam keras tindakan Nikita Mirzani.
"Kepadamu hei, babi betina, lo*t* oplosan, penjual selangkangan, saya imbau! 1 kali 24 jam kau tidak melakukan klarifikasi dan permintaan maaf di depan publik."
"Saya Maaher At-Thuwailibi beserta 800 laskar pembela ulama, akan mengepung rumahmu,” ujar ustaz tersebut dalam akun @nyonya_gossip pada Kamis (12/11/2020).
Konflik itu kini semakin memanas lantaran Nikita dan Maaher At-Thuwailibi tak henti saling adu sindir dan membuka aib.
Istri Muda Ungkap Awal Mula Hubungannya dengan Pak Tarno, Ternyata Sempat Tak Direstui Sang Kakak
Source | : | Instagram,tribunnews |
Penulis | : | Widy Hastuti Chasanah |
Editor | : | Nurul Nareswari |