Laporan Wartawan Grid.ID, Maria Novika Diah Siswari
Grid.ID - Nana Mirdad memang memilih untuk menetap di Bali dan meninggalkan ibu kota.
Bersama dengan suaminya, Andrew White, Nana Mirdad memutuskan untuk tinggal di Bali.
Kepindahan keduanya disebut karena niat Andrew White dan Nana Mirdad untuk hengkang dari dunia keartisan.
Nana Mirdad dan Andrew White dikenal sebagai pasangan yang dipertemukan lewat dunia seni peran.
Memutuskan untuk menikah pada 2006 silam, Nana dikabarkan telah hamil sebelum menikah.
Meski begitu, kini Nana dan Andrew justru hidup bahagia bersama keluarga kecilya.
Kini keduanya dikaruniai seorang anak laki-laki dan seorang anak perempuan.
Tak terasa, Nana dan Andrew telah sekian tahun tak lagi aktif di dunia keartisan dan memilih untuk menepi ke Bali.
Nana menuliskan pelajaran yang didapatnya ketika menjalani hidup seperti orang biasa di Bali.
Hal ini tampak dalam unggahan Instagram @nanamirdad_ pada Rabu (18/11/2020).
Nana terlihat mengunggah tiga foto dengan pose berbeda namun tetap di tempat yang sama.
Kakak kandung pesinetron Naysila Mirdad ini ternyata telah tinggal di Bali selama sekitar 11 tahun.
"Ngga terasa udah 11 tahun hidup di Bali.. Disini aku belajar mencintai alam sampe akhirnya jatuh cinta banget banget," ujarnya.
Baca Juga: Temukan Mayat Bayi dalam Kondisi yang Mengenaskan, Nana Mirdad: Percayalah Karma Itu Ada!
Dirinya pun menuliskan apa-apa saja yang membuatnya menjadi jatuh cinta dengan Bali.
"Belajar bahwa untuk bahagia itu ternyata sesimple jalan pagi nikmatin sunrise atau mendaki bukit-bukit yang indah di sekeliling Bali. Menghirup udara segar," terangnya.
"Kedekatan aku dengan alam sekitar bener-bener ngerubah cara aku dalam ngelihat kehidupan. I’ve always been so proud to call this place ‘Home.’ (Aku selalu bangga menyebut ini rumah)," pungkasnya.
(*)
Profil Sri Mulyani, Menteri Keuangan yang Diisukan Mundur dari Kabinet Prabowo, Ternyata Menjabat Sejak Era SBY
Source | : | |
Penulis | : | Maria Novika Diah Siswari |
Editor | : | Nesiana Yuko Argina |