Laporan Wartawan Grid.ID, Novia Tri Astuti
Grid.ID - Kabar bahagia baru-baru ini tengah menyelimuti keluarga komedian Sule.
Seperti yang diketahui, Sule telah menikah kembali dengan mantan DJ Nathalie Holscher.
Tepat di hari ulang tahunnya yang jatuh pada 15 November 2020, pemilik nama Entis Sutisna itu resmi meminang Nathalie Holscher.
Namun siapa sangka, Sule rupanya sempat memiliki ketakutan mengenalkan calon istrinya pada anak perempuannya, Putri Delina.
Bukan tanpa alasan, rupanya Sule sempat diwanti-wanti oleh anak gadisnya itu agar tidak menikahi wanita yang terpaut usia jauh dari ayahnya.
Dalam tayangan YouTube Melaney Ricardo pada Rabu (18/11/2020), Putri Delina mengaku sempat ngotot agar Sule memilih jodoh yang berusia matang.
Alhasil ketegangan yang terjadi di antara Sule dan anak gadisnya itu membuat sang komedian tak lantas memperkenalkan calon ibu sambung untuk Putri Delina.
Berhati-hati dalam memilih jalan tengah, akhirnya Sule memperkenalkan calon ibu sambung, Nathalie Holscher, pada Putri Delina saat anak-anak yang lain sudah setuju.
"Dari sekian anaknya ayah (Sule), Putri justru selalu menjadi yang terakhir di kenalin calonnya ayah."
"Kenapa, Put? Apa Ayah kalau sama kamu ngelihat sikon dulu atau gimana?" tanya Melaney Ricardo.
Membenarkan hal tersebut dan menjawab rasa penasaran Melaney, Putri Delina akhirnya membeberkan alasan yang tengah terjadi antara dirinya dan sang ayah.
"Iya karena Ayah itu takut banget sama Putri, takut respon Putri seperti apa," ujarnya.
"Karena Putri tuh misalnya gak suka itu mukanya bakal terlihat," sambung Putri.
Tak dapat membohongi ekspresi yang keluar dari wajahnya, Putri Delina tak masalah jika ia selalu menjadi yang terakhir diperkenalkan deretan calon ayahnya.
"Kelihatan banget, makanya selalu di akhir. Kayak Ferdi, Rizwan mereka udah ketemu duluan."
"Sama Putri tuh, bahkan dikasih tahu aja belum sama sekali," ujarnya.
Menyadari karakter yang ada di dalam dirinya, Putri Delina tak lantas menganggap apa yang dilakukan ayahnya sebagai sikap buruk.
Putri Delina justru sangat menghargai cara dilakukan Sule dalam memahami dirinya.
Bahkan, Putri Delina menganggap hal itu merupakan perhatian kecil yang diberikan oleh ayahnya.
"Aku udah ngerti, karena dari yang sebelumnya gitu juga jadi ya udah," jelasnya.
Baca Juga: Putri Delina Menangis Gara-Gara Bertengkar dengan Kekasih, Sikap Nathalie Holscher jadi Sorotan
Tak memungkiri, Putri Delina mengaku sempat meminta ayahnya agar mencari calon istri yang cukup dewasa dan sudah matang dalam berfikir.
Sebab, sejak berpisah dari almarhum Lina Jubaedah, Sule diakui anaknya sering memperkenalkan wanita yang memiliki usia cukup muda.
“Dari dulu Putri selalu bilang ke Ayah ‘Kalau bisa yang lebih dewasa dikitlah’ karena selalu yang lebih muda banget dan umurnya tuh jauh banget gitu kan,” terang Putri.
(*)
Arti Mimpi Mandi Tengah Malam, Simbol Pembersihan atau Ada Tanda Tersembunyi Lain?
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Novia |
Editor | : | Deshinta Nindya A |