Laporan Wartawan Grid.ID, Citra Kharisma
Grid.ID - Diketahui pada hari Jum'at (20/11/2020) lalu, BTS merilis album kelima BE (Deluxe Edition).
BTS mempersembahkan 7 lagu baru menyusul single Dynamite yang telah lebih awal rilis Agustus 2020 lalu.
Dilansir dari Hanteo melalui Soompi, Sabtu (12/11/2020), BTS tercatat telah menjual lebih dari 2 juta keping untuk album 'BE' (Deluxe Edition).
Belum tahu apakah BTS akan memecahkan kembali rekor seperti album sebelumnya 'Map Of The Soul: 7' yang telah terjual lebih dari 4 juta keping di hari ke sembilan perilisannya.
Source | : | Soompi |
Penulis | : | Citra Widani |
Editor | : | Nindya Galuh Aprillia |