Laporan Wartawan Grid.ID, Fidiah Nuzul Aini
Grid.ID - Kehidupan Hotman Paris tampaknya memang tak pernah sepi dari perbincangan publik.
Pasalnya, Hotman Paris selama ini dikenal sebagai salah satu pengacara yang menangani banyak kasus di Tanah Air.
Bagaimana tidak, Hotman Paris sering menangani banyak kasus di Tanah Air baik yang tergolong perkara berat maupun kecil.
Tak hanya menangani kasus yang melibatkan perusahaan domestik dan internasional, Hotman juga kerap membela artis-artis Indonesia yang terjerat kasus hukum.yang tak kenal dengan pengacara kondang Hotman Paris.
Ya, Hotman Paris selama ini dikenal sebagai salah satu pengacara yang menangani banyak kasus di Tanah Air.
Bagaimana tidak, Hotman Paris sering menangani banyak kasus di Tanah Air baik yang tergolong perkara berat maupun kecil.
Tak hanya menangani kasus yang melibatkan perusahaan domestik dan internasional, Hotman juga kerap membela artis-artis Indonesia yang terjerat kasus hukum.
Sebut saja Cut Tari, Manohara, dan Deddy Corbuzier.
Saking seringnya terlihat di layar dengan segala kemewahannya, Hotman pun sempat dijuluki sebagai pengacara 30 miliar.
Bahkan, ia juga dikenal sebagai pengacara yang bergelimang harta.
Tentu saja, pundi-pundi kekayaannya tersebut dihasilkan dari profesinya sebagai pengacara.
Kini, Hotman Paris dikenal sebagai pengacara kondang yang bergelimang harta.
Kehidupan keluarganya sangat bergelimang harta layaknya konglomerat dan senang sekali mengoleksi barang-barang mewah.
Koleksi barang-barang mewah dan kekayaannya tersebut sering diperlihatkan di media sosial.
Tak hanya gemar koleksi barang mewah, Hotman Paris juga melakukan investasi besar-besaran berupa ratusan ruko dan villa mewah.
Baru-baru ini, Hotman Paris tampak membagikan potret lawasnya ketika masih remaja.
Ia juga tampak mengenang masa remajanya yang penuh prestasi.
Potret tersebut dibagikan Hotman Paris melalui akun Instagram pribadinya @hotmanparisofficial, Sabtu (21/11/2020).
Hotman Paris tampak mengunggah potret lawas keluarganya.
Dalam foto berlatar hitam putih itu, tampak keluarga Hotman Paris yang lengkap.
Semua yang ada di foto tersebut terlihat berpakaian rapi.
Para pria dewasa terlihat mengenakan setelan jas.
Sedangkan pria remaja terlihat mengenakan kemeja.
Para wanita tampak mengenakan kebaya dengan rambut yang disanggul.
Bahkan, Hotman Paris terlihat masih kurus dengan rambut kribonya.
Ia terlihat mengenakan kemeja motif berwarna hitam.
Pada keterangan foto, Hotman Paris mengungkapkan bahwa masa remajanya tinggal di rumah yang asri.
Bahkan, setiap anak kebagian satu kamar tidur.
Hotman juga mengatakan bahwa dirinya memiliki 10 saudara.
"Masa remaja Hotman di rumah yg asri dan tiap anak ada 1 kamar tidur( Hotman 10 bersaudara)! Hotman yang berdiri kribo di tengah," tulis Hotman Paris.
Tak hanya itu, pengacara kondang itu tampak mengenang masa remajanya yang penuh dengan prestasi.
Ia mengaku sudah juara kelas sejak SD hingga lulus S3 dengan predikat cumlaude.
"Hotman selalu juara kelas sejak SD sampai lulus S3 juga Cum laude. Biologis Ayah Ibu yg IQ tinggi dan hidup teratur," ungkap Hotman.
Ia juga merasa sedih karena sudah ada 6 orang yang meninggal dalam foto yang diunggahnya tersebut.
Foto tersebut ternyata diambil pada tahun 1975.
"Bapak Ibu yg sebelah kiri hotman! Sedih : sudah 6 orang yg meninggal yg ada di photo ini! ( photo thn 1975)," pungkasnya.
(*)
Arti Mimpi Mandi Tengah Malam, Simbol Pembersihan atau Ada Tanda Tersembunyi Lain?
Source | : | |
Penulis | : | Fidiah Nuzul Aini |
Editor | : | Fidiah Nuzul Aini |