Grid.ID - Setelah menikah dengan Maia Estianty, Irwan Mussry dikenal cukup dekat dengan ketiga putra sambungnya.
Tapi siapa sangka, meski selalu terlihat harmonis, Irwan Mussry nyatanya pernah mengungkap dirinya tak mau jadi ayah untuk ketiga putra Maia Estianty.
Ternyata ada alasan haru di balik perlakuan Irwan Mussry yang tidak menempatkan diri sebaga seorang ayah untuk Al, El, dan Dul.
Jika dibandingkan dengan Ahmad Dhani, Maia Estianty memilihi untuk lebih lama sendiri tanpa pendamping sebelum melabuhkan hatinya pada Iwan Mussry.
Salah satu hal yang membuat Maia Estianty kagum dengan suaminya, Irwan Mussry, adalah Irwan mampu menjadi sosok yang mengayomi Maia dan ketiga anaknya.
Irwan, kata Maia, tak mau dan tak berniat memposisikan diri sebagai ayah pengganti bagi Al, El, dan Dul.
Baca Juga: Dinilai Misterius, Ariel 'NOAH' Pernah Hilang di Gunung
“Itu yang aku agak kagum dengan dia, ya karena dia bisa ngeblend-nya bukan sebagai bapak, tapi bisa jadi temannya anak-anak,” kata Maia yang dikutip dari Kompas.com, Rabu (25/9/2019).
Sebab, menurut Maia, Irwan Mussry menyadari bahwa pada hakikatnya posisi Ahmad Dhani sebagai ayah kandung tak akan pernah bisa tergantikan.
Maia pun lebih senang menyebut Irwan sebagai teman yang asyik untuk anak-anak.
Pak Tarno Ketiban Rezeki Nomplok Usai Viral Jualan Ikan Cupang, Tangisnya Pecah saat Diberi Sosok ini Rp 50 Juta
Source | : | Sripoku |
Penulis | : | None |
Editor | : | Ulfa Lutfia Hidayati |