Laporan Wartawan Grid.ID, Devi Agustiana
Grid.ID – Masih ingatkah kamu dengan sosok artis cantik Cecillia Putty Vickend?
Cecillia sering tampil di banyak serial FTV tanah air.
Namun, pada tahun 2012 silam, Cecillia telah menghembuskan napas terakhirnya akibat penyakit kanker lidah stadium 4.
Mengutip laman Tribun Jabar, rupanya wanita berusia 26 tahun ini tutup usia di Rumah Sakit Pertamina Pusat, Rabu malam, 26 Desember 2012, pukul 19.20 WIB.
Baca Juga: Yakin dengan Pengetahuan Agama Vicky Prasetyo, Kalina Ocktaranny: Dia Bisa Menjadi Imam Gue
Penyakit kanker lidah sebenarnya telah menggerogoti tubuh Cecillia sejak tahun 2010 silam.
Ia disarankan dokter untuk segera melakukan operasi karena kanker lidahnya sudah semakin parah.
Namun, karena awam akan kanker, ia dan orang tuanya memutuskan untuk melakukan pengobatan alternatif dulu selama 3 bulan.
Karena tak ada hasil, akhirnya pada Maret 2012, ia pun menjalani proses operasi untuk kankernya.
Baca Juga: Azriel Hermansyah Sebut Ashanty Pahlawannya, Begini Reaksi Krisdayanti
5 Arti Mimpi Memberi Makan Burung Gagak, Awas Lambangkan Peringatan, Perubahan Besar Akan Datang!
Penulis | : | Devi Agustiana |
Editor | : | Nurul Nareswari |