Laporan Wartawan Grid.ID, Silmi Nur A
Grid.ID - Gigi Hadid tampaknya benar-benar serius dalam merahasiakan putrinya bersama Zayn Malik!
Zayn Malik dan Gigi Hadid bahkan mengambil langkah besar untuk melindungi identitas putri mereka.
Dua bulan setelah kelahiran putri mereka, Gigi Hadid maupun Zayn Malik bahkan belum mengungkap namanya.
Maka dari itu, para penggemar pun menyebut bayi perempuan itu sebagai Zigi.
Dan, baru-baru ini, foto Zigi pun tersebar luas di Internet.
Foto itu berasal dari ibu Gigi, Yolanda Hadid yang membagikannya di Instagram story resminya.
Foto itu menampilkan Gigi Hadid yang meringkuk di depan bayi perempuannya dan mencium pipinya pada hari Thanksgiving.
Meskipun kakak Bela Hadid itu tidak menunjukkan wajah putrinya di depan kamera, dia telah membagikan beberapa foto di mana bagian atas kepala kecil sang bayi dapat dilihat.
Gigi Hadid juga mengumumkan bahwa dia sedang mempersiapkan bayi perempuannya untuk Natal pertama yang luar biasa.
Dilansir dari Celebrity Insider, Gigi Hadid dan Zayn Malik, dak merayakan liburan sendirian.
Yolanda juga membagikan foto dirinya dengan ibu Zayn, Trisha Malik.
Wah, bagaimana menurutmu?
(*)
Kronologi Ricuhnya Demo Indonesia Gelap, Para Mahasiswa Ancam Bakal Demo Lagi Jika Pemerintah Tak Lakukan ini
Penulis | : | Silmi Nur Aziza |
Editor | : | Winda Lola Pramuditta |