Grid.ID - Sosok Rian D'Masiv selama ini memang dikenal sebagai salah satu musisi sukses Tanah Air.
Bersama dengan band yang digawanginya, Rian berhasil meraih kepopuleran hingga dikenal seantero negeri.
Bahkan berkat kerja kerasnya bersama D'Masiv, pria bernama asli Rian Ekky Pradipta tersebut kini mulai merasakan gelimangan harta.
Termasuk rumah mewah di daerah Pondok Indah, Jakarta Selatan yang kini dihuninya.
Rumah berwarna dominan putih yang besarnya bak istana tersebut langsung mencuri perhatian siapa pun yang memandang.
Tak tanggung-tanggung, hunian milik Rian konon ditaksir harganya mencapai Rp 20 miliar.
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Siti Maesaroh |
Editor | : | Siti Maesaroh |