Laporan Wartawan Grid.ID, Mia Della Vita
Grid.ID- Aktor India Shaheer Sheikh akhirnya telah resmi menjadi suami Ruchikaa Kapoor.
Shaheer Sheikh menikahi Ruchikaa Kapoor di pengadilan setempat pada akhir bulan lalu.
Pernikahan Shaheer Sheikh dan Ruchikaa Kapoor dilakukan secara tertutup dan sederhana.
Namun pasangan itu kemudian membagikan momen bahagia mereka lewat akun media sosial masing-masing.
Mantan kekasih Ayu Ting Ting ini tampil sederhana dalam balutan kurta putih di hari pernikahannya.
Sedangkan Ruchikaa tampak cantik mengenakan gaun berwarna biru muda.
Keduanya saling melemparkan senyuman bahagia dalam potret yang mereka bagikan.
Kabar pernikahan mereka tentu saja mengejutkan berbagai pihak terutama fans.
Pasalnya, pasangan aktor dan produser itu menikah setelah beberapa hari mengumumkan pertunangan.
Denny Cagur Ungkap Kenangan Tak Terlupakan dengan Nurul Qomar: Dia Pelawaknya Para Pelawak
Source | : | pinkvilla.com |
Penulis | : | Mia Della Vita |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |