Laporan Wartawan Grid.ID, Devi Agustiana
Grid.ID – Pemerintah telah resmi melakukan pembaharuan terkait libur akhir tahun 2020.
Awalnya, ada libur selama 11 hari yang ditambahkan dari libur pengganti cuti bersama Idul Fitri atau Lebaran selama 4 hari.
Hal ini karena Lebaran 2020 lalu diputuskan tak ada cuti bersama untuk mencegah penyebaran covid-19 semakin meluas.
Baca Juga: Tips Aman Road Trip Saat Pandemi Covid-19, Siap Liburan Akhir Tahun!
Diwartakan laman Tribun Jabar, kini, Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK), Muhadjir Effendy, telah mengumumkan mengenai jadwal libur akhir tahun terbaru.
Hasil keputusan tersebut sudah ditandatangani dengan ketiga menteri lainnya.
Ketiga menteri tersebut adalah Menteri PAN RB, Menteri Tenaga Kerja, dan Menteri Agama.
Libur pengganti Idul Fitri atau Lebaran tetap ada, hanya saja jumlahnya jadi hanya satu hari saja.
Adapun rincian jadwalnya sebagai berikut:
- 24 Desember 2020 Libur Natal
- 25 Desember 2020 Libur Natal
- 26 Desember 2020 Libur Natal
- 27 Desember 2020 Libur Natal
- 31 Desember 2020 Libur Idul Fitri
- 1 Januari 2021 Libur Tahun Baru
- 2 Januari 2021 Libur Akhir Pekan
- 3 Januari 2021 Libur Akhir Pekan
"Kami sudah bisa ambil keputusan bersama kementerian terkait. Intinya, kami sesuai arahan memutuskan bahwa libur Natal dan Tahun Baru tetap ada, ditambah (libur) pengganti Idul Fitri," ujar Muhadjir dalam konferensi pers, Selasa (1/12/2020).
"Dengan demikian, secara teknis pengurangan (libur) tiga hari, yakni 28-30 Desember 2020," lanjutnya.
Sebelumnya, Presiden Joko Widodo meminta adanya pengurangan libur akhir tahun dan pengganti cuti Idul Fitri pada Desember 2020.
Baca Juga: Liburan Bareng Keluarga di Bali, Sule Malah Curhat Kesepian
Presiden menginginkan hal itu lantaran kasus covid-19 di Tanah Air yang selalu meningkat pasca libur panjang.
Banyak orang mengakui bahwa perubahan itu mengganggu rencana liburan mereka, salah satunya karena jadwal libur yang terkesan “nanggung”.
Namun, tak sedikit juga yang merasa tak terpengaruh kebijakan ini.
Mereka tetap bisa pergi liburan dan ada pula yang memilih di rumah saja.
Dirangkum Grid.ID dari laman Kompas.com, ini 3 cara liburan aman dan nyaman untuk menikmati periode libur akhir tahun yang singkat:
Bagi karyawan swasta di sebuah perusahaan di Jakarta, Raffi Ibrahim (28), mengaku akan mencoba mengambil sisa cuti di akhir tahun nanti.
“Kalau bisa sih mungkin akan ambil cuti. Jadi biar bisa sama jumlahnya dengan sebelum dipangkas,” katanya, Kamis (4/12/2020).
Nantinya, ia akan mengambil cuti untuk tanggal 28, 29, dan 30 Desember 2020, sehingga periode liburnya bisa kembali jadi 11 hari.
Ia berencana menghabiskan waktu liburnya bersama keluarga ke destinasi sekitar Jawa Barat.
Tapi tetap dengan tujuan yang masih pada zona kuning.
Baca Juga: Natal 2020: Kini Dibanderol Seharga Rp 34 Miliar, Seperti Apa Kondisi Rumah Home Alone Sekarang?
Oktaviana (22) mengaku tidak terpengaruh dengan pemangkasan libur akhir tahun tersebut.
Pasalnya, sejauh ini ia masih menjalani work from home (WFH) dan merasa tidak perlu liburan ke mana-mana.
“Karena kerja di rumah kali ya. Jadi mau cuti bersama atau enggak ya enggak ada bedanya. Disuruh ambil cuti pun kayaknya enggak akan aku ambil karena aku memang enggak punya rencana keluar rumah,” tutur Oktaviana, Kamis (4/12/2020).
Baca Juga: Staycation Jadi Gaya Liburan Hits Saat Pandemi, Ini 4 Tips Agar Aman dari Virus
Lain hanya dengan Indra Permana (37).
Ia menyiasati terpotongnya durasi libur dan akan pergi ke dua tujuan berbeda.
Pertama di periode 24-27 Desember 2020.
Kemudian, yang kedua di periode 31 Desember 2020-3 Januari 2021.
Periode pertama mungkin akan ia manfaatkan untuk melakukan wisata alam ke tempat-tempat yang tak jauh dari Tangerang Selatan, tempat ia tinggal.
“Jelas sih yang aman buat keluarga ya. Anak juga bisa main di alam dan enggak jauh jaraknya supaya enggak capek di jalan,” kata Indra.
Sementara untuk periode liburan kedua, ia mempertimbangkan untuk melakukan staycation di hotel yang ada di perkotaan.
Baca Juga: Simak Tips Liburan Aman Covid-19 ala Luna Maya, Apa Saja?
Akan tetapi, ia pun mengaku akan sangat mempertimbangkan kembali kegiatan liburannya ini dengan kondisi terkini kasus covid-19.
(*)
Source | : | Kompas.com,Jabar.tribunews.com |
Penulis | : | Devi Agustiana |
Editor | : | Okki Margaretha |