Grid.ID - Perseteruan antara Nikita Mirzani dengan Ustaz Maaher tampaknya memasuki babak baru.
Kali ini, Nikita MIrzani memberikan sentilan pedas kepada Ustaz Maaher yang kepergok menangis di dalam sel.
Pasalnya, Soni Eranata alias Ustaz Maaher At Thuwailibi berderai air mata saat menceritakan kasus yang kini menjebloskannya ke penjara.
Ustaz Maaher diringkus polisi pada Kamis (3/12/2020) lalu.
Ia ditangkap setelah dianggap menghina tokoh Nadlatul Ulama, Habib Luthfi bin Yahya.
Di sisi lain, tangisan Ustaz Maaher justru membuat Nikita Mirzani gembira.
Seperti yang tampak dalam unggahan akun Instagram @nikitamirzamiamwardi_17, Minggu (6/12/2020).
Dalam video unggahan Nikita, tampak Ustaz Maaher menangis tersedu-sedu mengungkapkan penyesalannya.
Kimberly Ryder Klarifikasi soal Lemari Plastik yang Jadi Omongan Netizen, Ada Sejarah Miris di Baliknya