Laporan Wartawan Grid.ID, Hananda Praditasari
Grid.ID - Sampai saat ini wabah virus Covid-19 masih menjadi sorotan publik.
Pandemi yang satu ini terus membuat pemerintah mengeluarkan kebijakan-kebijakan agar semua orang bisa tetap berada di rumah.
Bagaimana tidak, penyebaran virus corona di Indonesia tampaknya semakin hari semakin meresahkan.
Bahkan banyak dari mereka yang melanggar peraturan ini demi kepentingan yang tak terlalu penting.
Namun tampaknya keluarga publik figur Zaskia Sungkar dan Shireen Sungkar masih tetap mematuhi peraturan tersebut hingga keadaan normal kembali.
Meskipun Zaskia Sungkar dan Shireen Sungkar ingin sekali berlibur, namun mereka terlihat sabar dan menikmati hari-harinya di rumah.
Bersama keluarga, Zaskia kepergok kumpul bersama di halaman rumahnya.
Zaskia juga memasang tenda kecil dan tikar untuk bersantai saat itu.
Meski Nikita Mirzani Sudah Ditahan, Razman Pastikan Laporannya atas Dugaan Penganiayaan Tetap Berjalan
Source | : | |
Penulis | : | Hananda Praditasari |
Editor | : | Nesiana |