Jenis dress yang satu ini memfokuskan perhatian orang pada bagian tubuh di bawah payudara.
Dengan fokus di area tersebut, dress ini terlihat seakan mengambang pada bagian perut sehingga bisa menutupi perut buncit.
Dress dengan motif yang mencolok adalah kamuflase yang bisa kamu pilih untuk menyembunyikan perut buncit.
Saatnya kamu mulai berani dan mencoba eksplorasi dress dengan motif-motif unik dan mencolok.
Trapeze dress adalah jenis dress yang sempit di bagian pundak, namun akan semakin melebar ke bagian bawah.
Untuk dress ini, akan sangat diutamakan untuk memilih dress dengan bahan jatuh sehingga dress tidak melekat pada tubuh.
Baca Juga: Tampil Sebagai Pembawa Nominasi, Intip Dress 6 Aktris Cantik di Ajang MAMA 2020
Dress yang satu ini memiliki banyak lipatan ke bawah yang seakan membuat tubuh terlihat lebih panjang.
Dress yang satu ini tidak akan menempel di sekitar area perut dan sangat bisa masuk list dress untuk menutupi perut buncit. (*)
Luna Maya Ngaku Pernah Selingkuh Gegara Bosan, Mantan Pacar Ariel NOAH Ungkap Endingnya yang Plot Twist Abis
Source | : | Woman and Home |
Penulis | : | Marsha Ayu |
Editor | : | Okki Margaretha |