Laporan Wartawan Grid.id, Maria Novika Diah Siswari
Grid.ID - Sudah bukan rahasia lagi Nagita Slavina memiliki kekayaan yang fantastis.
Meski sering terlihat sederhana, Nagita Slavina sering membuat netizen menebak-nebak kekayaannya.
Pasalnya tak jarang barang-barang yang harganya fantastis ada di sekitar Nagita Slavina.
Nyatanya, julukan Sultan Andara tidak diberikan tanpa alasan.
Dibesarkan dengan keluarga yang berkecukupan membuat Nagita begitu akrab dengan barang-barang mahal.
Apalagi kini dirinya dipersunting Raffi Ahmad, satu dari sekian banyak selebriti dengan kekayaan yang berlimpah.
Meski kekayaannya tak terhitung lagi, nyatanya Nagita tetaplah sosok sederhana yang tidak neko-neko.
Hanya makan mie rebus di samping kandang kucingnya saja membuat Nagita begitu bahagia.
Hal ini nampak dalam unggahan akun Instagram penggemar @chevirgo pada Rabu (9/12/2020).
Akun penggemar tersebut terlihat mengunggah kembali momen ketika Nagita sedang menikmati mie instan di pinggir kandang kucingnya.
Bukannya makan di meja makan, Nagita justru memilih lesehan dan memasak langsung di samping Rafathar.
Dengan kompor portable, Nagita memasak mie instan rebus dengan telur serta memanggang daging.
Uniknya, Nagita terlihat mengambil langsung mie instan tersebut dari pancinya.
"Udah serasa kayak di Korea, makan mie langsung di sini," ujar Lala, baby sitter Rafathar, yang sedang merekam momen tersebut.
"Enak, Bu? Indahnya dunia," tanya Lala.
Nagita begitu menikmati makanannya seakan tak peduli sedang direkam oleh Lala.
"Lagi di pinggir jalan Korea," jawab Nagita di tengah kunyahannya.
"Oh oke, lagi di pinggir kandang kucing ini mah," jawab Lala sambil tertawa.
"Indahnya dunia ini," lanjutnya.
Nampak pula Rafathar ikut memakan mie buatan sang ibu dalam video yang diambil Lala tersebut.
(*)
Profil Ju Ji Hoon, Bintang Drakor The Trauma Code: Heroes on Call, Pernah Diboikot TV
Source | : | |
Penulis | : | Maria Novika Diah Siswari |
Editor | : | Deshinta Nindya A |