Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Dienfitri
Grid.ID - Pasca putus dari pesepakbola Ryuji Utomo di tahun 2018 lalu, kisah asmara aktris Ariel Tatum nyaris tak terdengar lagi.
Pada tayangan acara The Sultan yang diunggah melalui YouTube, Senin (7/12/2020), Ariel Tatum mengungkap statusnya yang single.
Ya, hingga kini aktris cantik berusia 24 tahun itu secara blak-blakan mengaku sedang tak menjalin kasih dengan seorang pria.
Pemilik nama lengkap Ariel Putri Tari ini bahkan sedang tak mencari sosok pria untuk dijadikan kekasih.
Baca Juga: Foto KTP-nya Jadi Bahan Perbincangan, Ariel Tatum Lakukan Hal Ini
"Aku sih gak nyari, cuma kalo misalnya ada ya gak mungkin ditolak," ujar Ariel Tatum seperti Grid.ID kutip.
"Cuma masalahnya belum ada," tandas teman duet Ari Lasso itu.
3 Shio Paling Bahagia Hari Ini 9 Januari 2025, Dapat Rezeki Nomplok karena Kebaikan Hatimu, Senangnya!
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Annisa Dienfitri |
Editor | : | Nesiana Yuko Argina |