Laporan Wartawan Grid.ID, Hananda Praditasari
Grid.ID - Pasangan Ridwan Kamil dan Atalia Praratya kini tengah diselimuti kebahagiaan.
Hal ini lantaran kehadiran Arkana Aidan Misbach di dalam rumah tangga mereka.
Ya, Arkana Aidan Misbach adalah bayi yatim piatu yang telah Ridwan Kamil dan Atalia Praratya adopsi pada peringatan Hari Anak Nasional (23/7/2020) lalu.
Kali ini, istri dari Gubernur Jawa Barat berhasil membuat heboh warganet terkait dengan postingan terbarunya.
Lewat sebuah tayangan video yang diunggah di akun Instagram @ataliapr, Senin (14/12/2020), merekam momen hangat antara Ridwan Kamil dengan putranya.
Tak main-main, pria yang akrab dengan sapaan Kang Emil ini turut membantu sang istri dalam mengurus baby Arkana.
Bahkan ia rela menggendong si bungsu saat Atalia masih bertugas.
"Ayah bangkit. Saat ibu belum pulang bertugas, ayah pun dengan sigap bantu jaga si kecil," tulis Atalia Praratya seperti dikutip Grid.ID dari laman Instagram @ataliapr, Senin (14/12/2020).
Viral Peserta Indonesian Idol Punya Suara Unik Mirip Optimus Prime, Anang Hermansyah Langsung Ramal Begini
Source | : | |
Penulis | : | Hananda Praditasari |
Editor | : | Nesiana Yuko Argina |