Laporan Wartawan Grid.ID, Corry Wenas Samosir
Grid.ID - Belum lama ini Ayu Ting Ting baru menghadiri pernikahan kerabatnya.
Tapi tak seorang diri, Ayu ditemani lelaki yang tengah dekat dengannya Aditya Jayusman.
Hal itu terlihat dalam unggahan foto di instagram pada Minggu (13/12/2020).
Tetapi tidak hanya mereka berdua saja, ada juga adik Ayu Ting Ting dan kekasihnya yang ikut ke Kondangan tersebut.
Tampak terlihat dua pasangan ini kompak mengenakan busana yang sama.
Dalam unggahan foto tersebut, mereka juga terlihat berpose bersama pengatin di pelaminan.
"Happy wedding canm benim abii. Tebrikler yeaaaa," tulis Ayu Ting Ting dalam keterangan instagramnya.
Postingan tersebut pun langsung mengundang komentar netizen.
Source | : | |
Penulis | : | Corry Wenas Samosir |
Editor | : | Nurul Nareswari |