Grid.ID - Istri komedian Kiwil, Rohimah Alli belakangan ini memang kerap menjadi buah bibir publik.
Bukan tanpa alasan, hal itu karena Rohimah dinilai terlalu sabar meski suaminya dikabarkan kembali melakukan poligami dengan Eva Belisima.
Biasa membantah kabar pernikahan suaminya, kali ini Rohimah tampak pasrah.
Bahkan, ia berulang kali menulis curhatan sedih di akun instagramnya.
Bak sudah kehilangan kesabaran, Rohimah bahkan sampai mengungkapkan dirinya akan mengambil langkah tegas ke depannya.
Pada unggahan di akun Instagramnya @rohimah_alli, Rohimah mengutip quote tentang orang baik yang selalu tersakiti dan tertipu.
Dirinya juga menyinggung orang yang berkhianat.
"Mengapa orang baik sering tersakiti dan tertipu.Karena orang baik selalu memandang orang lain tulus seperti dirinya."
"Ia tak menyisakan sedikitpun prasangka bahwa orang yang ia pandang penyayang mampu mengkhianatinya."
Pada caption unggahannya, Rohimah mengatakan akan mengambil langkah ke depannya.
Dirinya juga meminta doa yang terbaik dari para netizen.
"Bismillah. Semoga langkah yang akan aku ambil ke depannya bisa membawa hikmah yg terbaik dan keberkahan yg Barokah."
"Mohon Doa nya dan support semangatnya dalam hal kebaikkan"
Mengetahui hal itu, sontak saja netizen langsung heboh tak karuan.
Menariknya, banyak dari netizen yang memberi dukungan kepada Rohimah agar menceraikan Kiwil.
"Udah cukup mba saat nya kamu bahagia," tulis akun @aprilyankbmp.
"Sudah bun mendingan lepas aja ,mungkin ini pertanda/jalan dr allah agar bunda Rohimah bisa lepas dr penderitaan daripada maafin lagi trus nyakitin lg buang2 waktu bun,mohon maaf sebelumnya," imbuh akun @chie.novy.
"Lepaskan saja bun," timpal akun @prabotanrumahtangg.
Berbeda dengan Rohimah, Kiwil dan istri barunya justru tampak bersenang-senang melakukan bulan madu.
Pada akun Instagram miliknya, @evabelisima_official, Eva Belisima memperlihatkan kebersamaannya dengan Kiwil.
Keduanya nampak tengah menikmati deru ombak dan mengendarai kapal.
"Happy honeymoon!" seru mereka kompak.
Sementara itu, sebelumnya Rohimah curhat tentang menghargai seorang istri dalam rumah tangga, Jumat (11/12/2020).
"Hargai istrimu sebagaimana engkau menghargai ibumu, sebab istrimu juga seorang ibu dari anak-anakmu.
Jantung rumah adalah seorang istri. Jika hati istrimu tidak bahagia maka seisi rumah akan tampak seperti neraka.
(Tidak ada canda tawa, manja, perhatian) maka sayangi istrimu agar dia bahagia & kau selalu merasa seperti di surga."
Pada caption unggahannya, Rohimah menuliskan pesan soal berserah diri kepada Allah SWT.
"Salahnya dimana ya ? Kembalikan lagi utk bermunajat pada ALLAH SWT."
"Karena apa yg manusia rencanakan utk yg baik, belum tentu itu yg terbaik."
"Yang pasti Rencana dan skenario ALLAH SWT lah yg lebih baik dan paling terbaik," tulis Rohimah.
Artikel ini telah tayang di Tribunstyle.com dengan judul Isu Kiwil Poligami Nikahi Eva Bellisima, Rohimah Curhat Tersakiti, Ungkap Bakal Ambil Langkah Tegas
(*)
3 Bulan Nunggak SPP, Siswa SD Duduk di Lantai Jadi Tontonan Teman Sekelas, Pagi sampai Siang Tak Boleh Duduk di Bangku
Source | : | |
Penulis | : | None |
Editor | : | Widy Hastuti Chasanah |