Laporan wartawan Grid.id, Citra Kharisma
Grid.ID - Akhir tahun 2020 ini stasiun televisi TVN banyak mempersiapkan drama baru untuk tahun mendatang.
Salah satunya 'One Day Destruction Came Through My Front Door'.
Ini adalah drama fantasi romantis, bercerita tentang seorang pria di mana kehadirannya menyebabkan semua yang disentuh lenyap.
Dan seorang wanita yang mempertaruhkan nyawanya untuk menghindari hal tersebut.
Park Bo Young, Seo In Guk, Lee Soo Hyuk, Kang Tae Oh, dan Shin Do Hyun dipastikan akan membintangi drama tersebut.
Park Bo Young akan berperan sebagai Tak Dong Kyung, editor di penerbit novel web.
Dia menjalani kehidupan normal, sampai di mana ia tersandung pada takdir yang aneh dan membuatnya harus mempertaruhkan nyawa dan cintanya.
Seo In Guk akan memainkan karakter seseorang yang memiliki kelebihan menghancurkan benda yang disentuhnya.
Sementara Lee Soo Hyuk akan berperan sebagai Cha Joo Ik, rekan kerja Tak Dong Kyung di penerbit novel web.
Dia dikenal sebagai seorang master dari ciuman pertama, hingga menginspirasi Tak Dong Kyung untuk berimajinasi pada kisah romantis baru.
Baca Juga: Siap Jadi Suami-Istri, Park Seo Joon dan Park Bo Young Bakal Menikah di 'Concrete Utopia'!
Lalu Kang Tae Oh akan berperan sebagai Lee Hyun Kyu, pria yang memiliki banyak penyesalan tentang cinta pertamanya.
Dia adalah teman sekamar Cha Joo Ik dan menjalankan bisnis kafe.
Lee Hyun Kyu lari dari cinta, dan sekarang mengalami rasa sakit yang mendalam, dan berharap dapat menemukan cinta pertamanya lagi.
Sedangkan Shin Do Hyun akan berperan sebagai Na Ji Na, seorang novelis web.
Baca Juga: Sepi Job Selama Masa Karantina, Aktris Park Bo Young Pilih jadi Baby Sitter
Ia terjebak dalam cinta segitiga antara Cha Joo Ik, ahli ciuman pertama, dan Lee Hyun Kyu, pria yang menyesali cinta pertamanya.
Drama ini ditulis oleh Im Me-ari, yang menulis 'Beauty Inside', dan disutradarai oleh Kwon Young Il, yang menyutradarai 'My Unfamiliar Family'.
(*)
Warna Cheongsam yang Cocok Menurut Shio, Pilih yang Bikin Makin Cantik untuk Imlek yuk!
Source | : | Soompi |
Penulis | : | Citra Widani |
Editor | : | Nesiana Yuko Argina |