Laporan Wartawan Grid.ID, Hana Futari
Grid.ID - Arsya Wijaya siap berpisah dengan Jane Shalimar pasca sang istri meninggalkan rumah hingga memutuskan komunikasi.
Menurut Arsya Wijaya, rumah tangganya dengan Jane Shalimar sudah tak mungkin untuk dipertahankan.
"Kalau sampai detik ini saya kayaknya enggak mungkin lah untuk berlanjut terus," ujar Arsya Wijaya kepada Grid.ID, Kamis (24/12/2020).
"Ke depannya secara pribadi, kalaupun dia seperti itu, ya sudah kita berpisah saja ketimbang sekarang dengan begini tidak jelas.
Baca Juga: Punya Rencana Liburan ke Turki Tahun Depan, Rey Mbayang dan Dinda Hauw Masih Pikir-pikir Lagi
Arsya Wijaya pun tak ragu untuk melayangkan talak pada Jane Shalimar lantaran sang istri kini memutuskan komunikasi.
"Ya pasti (ajukan talak) secara hukum agamanya kalau begini sudah ngga bisa. Saya akan urus talaknya," lanjut Arsya Wijaya.
Terlebih, Jane Shalimar meninggalkan Arsya Wijaya tanpa pembicaraan sebelumnya.
"Kekecewaan saya memuncak dia tinggalin saya tanpa minta maaf atau klarifikasi bahasa ke saya tiba-tiba hilang, sangat berat lah," lanjutnya.
Selain berniat mengajukan talak, Arsya Wijaya juga meminta Jane Shalimar untuk membawa barang-barang pribadinya dari kediaman mereka.
"Hanya saya pengin barang-barang dia itu masih di rumah saya. Artinya saya pengin sok beresin. Beresin itu bukan berarti cuma beresin hubungan ini, tapi barang-barang kamu seperti apa jangan sampai kamu taruh di situ (rumah Arsya) barang kamu," kata Arsya Wijaya menirukan kata-katanya untuk Jane Shalimar.
Arsya Wijaya pun mengatakan tak ingin lagi melihat barang-barang Jane Shalimar dengan alasan ingin melupakan kenangan bersama sang istri.
"Setidaknya saya tidak melihat barang kamu di situ. Mobil dia, segala barang dia masih ada di rumah saya. Bahkan sampai detik ini saya jarang tidur di rumah karena itu, saya nggak mau ingat-ingat ya pengin menutup memori," tutup suami Jane Shalimar. (*)
Tangis Nunung Pecah saat Singgung Soal Kariernya di Dunia Hiburan, Sebut Perannya Kini Sudah Tergantikan
Penulis | : | Hana Futari |
Editor | : | Nurul Nareswari |