Laporan Wartawan Grid.ID, Daniel Ahmad
Grid.ID - Artis Gisella Anastasia tampaknya harus melewati tahun 2020 dan menyambut tahun 2021 dengan cukup berat.
Setelah ditetapkan sebagai tersangka dalam skandal video seks bersama rekannya, Michael Yukinobu de Fretes di akhir tahun, Gisel juga harus melalui pergantian tahun tanpa putrinya, Gempita Nora Marten.
Sang putri sendiri diketahui sedang menghabiskan waktu dengan mantan suaminya, Gading Marten.
"Sepertinya ini kali pertama melewati tahun baru tanpa kamu Gem," tulis Gisel dalam sebuah keterangan di unggahan Instagram @gisel_la, Kamis (31/12/2020).
Melalui malam tanpa Gempi, Gisel sendiri percaya ada orang baik yang bersama putrinya.
Namun ia tak bisa menahan rasa rindunya pada buah cintanya bersama Gading.
"Tp tau disana km lg hepi2, dikelilingi org2 tersayang, ad papading, ad om co dan semuanya, mama ikut seneng ngebayangin hari2 yg pastinya berisik tp selalu seru krn ada kamu.???? I miss u so much loh nak," jelas Gisel ungkap kerinduan.
Gisel lantas tak sabar untuk berjumpa sang putri di awal tahun, sebelum ia benar-benar menghadapi perkara yang ada di hadapannya.
"Nulis ini mama cmn bs ngebayangin ketemu kamu di awal tahun nanti, berharap mama bisa peluk km yg erattt bgt kyk yg biasa kita lakuin.."
Selain itu, Gisel juga menuliskan pesan permintaan maaf pada putri semata wayangnya.
Mantan jebolan Indonesian Idol ini mengaku jauh dari kata sempurna sebagai orangtua.
"Maaf ya mama masih jauhhhhhh sekali dari sempurna sebagai orang tua Gempi. Tp mama jg percaya Tuhan gak pernah salah menempatkan kita dalam satu keluarga," kata Gisel.
"Mama percaya ada rencana indah yg Tuhan siapkan buat kita. Mama percaya cerita hidup kita bisa dipakai Tuhan utuk mendatangkan kebaikan bagi kemulianNya," tulisnya masih dalam keterangan yang sama.
Gisel sendiri membagikan unggahan lainnya dengan video kompilasi kenangan dan ucapan selamat tahun baru dari Gempi.
"Selamat tahun baru 2021 semuanya," tulis Gisel.
Sebelumnya, penyanyi Gisella Anastasia bersama rekannya, Michael Yukinobu De Fretes ditetapkan sebagai tersangka atas kasus video syur.
Penetapan Gisel dan Nobu sebagai tersangka dibenarkan oleh Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus pada Selasa (29/12/2020) setelah sebelumnya menjalani dua kali pemeriksaan sebagai saksi.
Dikenakan Pasal 4 ayat (1) juncto Pasal 29 dan atau Pasal 8 UU No. 44 tentang pornografi, Gisel dan Nobu terancam hukuman 6 bulan sampai 12 tahun penjara.
Seperti diketahui, polisi telah meminta Gisel dan Michael Yukinobu de Fretes, untuk memenuhi panggilan pemeriksaan pertamanya sebagai tersangka pada Senin, (4/1/2021).
(*)
Source | : | |
Penulis | : | Daniel Ahmad |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |