Laporan Wartawan Grid.ID, Hananda Praditasari
Grid.ID - Pasangan selebriti yakni Asmirandah dan Jonas Rivanno tengah menikmati peran sebagai orang tua baru.
Pasalnya, Asmirandah dan Jonas Rivanno telah dikaruniai anak pertamanya pada 25 Desember 2020.
Diketahui Asmirandah melahirkan dengan melalui proses caesar pada jumat pagi di RSIA Bunda Menteng, Jakarta.
Ia pun memberi nama yang indah untuk putri kecilnya yakni, Chloe Emanuelle Van Wattimena.
Hampir setiap hari, Asmirandah dan suami selalu update tumbuh kembang baby Chloe Emanuelle Van Wattimena.
Keduanya pun tak mau melewatkan momen-momen berharga sang buah hati, hingga baru-baru ini Asmirandah dan Jonas melakukan pemotretan newborn.
Konsep-konsep yang mereka angkat dalam pemotretan baby Chloe pun beragam.
Mulai dari sang bayi yang didandani dengan outfit yang elegan, hingga mengenakan baju ala putri salju.
Berjuang Halalin Pacar di Jepang dan Sudah Dilamar, Pria Wonogiri Berujung Ditinggal Nikah: Tak Kusangka
Source | : | |
Penulis | : | Hananda Praditasari |
Editor | : | Nesiana Yuko Argina |