Laporan Wartawan Grid.ID, Maria Novika Diah Siswari
Grid.ID - Siapa tidak mengenal Nagita Slavina?
Nagita Slavina memang sudah dikenal sebagai satu selebriti yang memiliki selera berbusana yang paling fashionable.
Netizen bahkan menyebutkan Nagita Slavina menjadi salah satu trendsetter Tanah Air.
Ia pun dikenal sebagai satu selebriti yang memang gemar mengoleksi barang-barang mahal.
Tak hanya perabotan rumah tangga yang harganya fantastis, namun pakaian dan aksesorisnya pun dari merek kenamaan dunia.
Sebut saja Chanel, Dior, Louis Vuitton, dan yang lain nampak bertengger dan menempel di badannya.
Tak hanya barang fashion, perabotannya pun memiliki harga yang fantastis.
Seperti meja yang baru saja dibelinya untuk rumahnya yang sedang direnovasi ini.
Hal tersebut nampak alam unggahan Instagram penggemar @fashion_nagitaslavina pada Jumat (8/1/2021).
Akun penggemar tersebut nampak melihat sebuah meja baru yang berdiri di samping bantal yang disebut harganya jutaan rupiah.
Meja tersebut terlihat memiliki model futuristik dengan kaki lingkaran dari kerangka besi.
Seakan tak mau kalah dari harga bantal tersebut, meja ini juga ternyata memiliki harga jual selangit.
Diketahui meja tersebut adalah satu koleksi dari Spade Living.
Harga yang dipatok untuk Domi Table ini adalah sekitar Rp 13,9 juta atau hampir Rp 14 juta.
Sontak saja netizen dibikin speechless dengan harga asli meja tersebut.
"Jangan di taro asbak ya..mewek gw," tutur @ings_ings_.
"Rp 14jt bagi Gigi (Nagita) udah kaya 140rb kali ya, ga ada apa apanya ckckck," ujar @azizahnurr.
"Ya ampun hp gue gak ada harga nya sama meja dan kursi nya Gigi," sambung @diiankurnia.
"ALLAHU AKBAR! Meja rasa motor atau motor rasa meja," komentar @elqueenfoam.
(*)
5 Tips Whats App yang Jarang Diketahui dan Berguna Banget, Dijamin Mempermudah Hidup!
Source | : | |
Penulis | : | Maria Novika Diah Siswari |
Editor | : | Deshinta Nindya A |