Laporan Wartawan Grid.ID, Rizqy Rhama
Grid.ID - Jumlah kasus covid-19 di Indonesia terus bertambah.
Tercatat sudah 10 bulan lamanya Indonesia terpapar virus covid-19, terhitung sejak bulan Maret 2020.
Dikutip dari TibunJogja.com, hingga tanggal 10 Januari 2021, tercatat sudah ada 828.026 kasus covid-19 di Indonesia.
Dari jumlah tersebut, sebanyak 681.024 pasien telah dinyatakan sembuh sejak awal pandemi.
Sedangkan total kematian akibat covid-19 per tanggal 10 Januari 2021 bertambah 24.129 kasus.
Sehingga total ada sebanyak 122.873 kasus kematian di Indonesia akibat covid-19.
Baca Juga: Hari Kedua Pencarian Korban Sriwijaya Air SJ 182, Tim SAR Gabungan Terganggu Cuaca Buruk
Pemerintah telah melakukan berbagai upaya guna mengurangi penyebaran covid-19.
Salah satu cara yang selalu diserukan pemerintah guna mengurangi penyebaran covid-19 adalah selalu menggunakan masker.
Dilansir dari Kompas.com, seorang ahli kebijakan kesehatan sekaligus Dosen Departemen Ilmu Kesehatan Masyarakat Fakultas Kedokteran Universitas Padjajaran, Deni Kurniadi Sunjaya mengatakan, kunci untuk menurunkan kasus covid-19 di Indonesia adalah dengan memperketat aturan penggunaan masker.
Baca Juga: Tim DVI Telah Terima 40 Sampel DNA dan 16 Kantong Jenazah yang Akan Diidentifikasi
"Covid-19 di Indonesia akan menurun andai kata banyak orang orang yang memakai masker sampai 95 persen," kata Deni dalam rilis yang diterima Kompas.com, Senin (11/1/2021).
Ia juga menjelaskan, jika aturan penggunaan masker terus diwajibkan disertai pemenuhan protokol kesehatan dan pengetatan kebijakan pembatasan sosial oleh pemerintah, maka besar kemungkinan kasus covid-19 di Indonesia akan menurun.
Baca Juga: 16 Kantong Jenazah Korban Pesawat Sriwijaya SJ 182 Telah Ditemukan
Perlu diketahui pemerintah saat ini tengah melakukan pembatasan sosial berskala besar (PSBB) untuk wilayah Jawa dan Bali mulai tanggal 11 hingga 25 Januari mendatang.
Maka dari itu masyarakat diimbau untuk mematuhi peraturan yang sudah ditetapkan, serta selalu memakai masker, menjaga jarak, dan rajin mencuci tangan.
(*)
Source | : | Kompas.com,Tribun Jogja |
Penulis | : | Rizqy Rhama Zuniar |
Editor | : | Nesiana Yuko Argina |