Grid.ID - Proses pencarian pesawat Sriwijaya Air SJ 182 yang jatuh di Kepulauan Seribu pada Sabtu (09/01/2021) hingga kini masih terus dilakukan.
Tak hanya mencari badan pesawat, pihak terkait juga masih terus mencari korban pesawat Sriwijaya Air SJ 182.
Berdasarkan update terbaru, tim SAR gabungan sudah menemukan sejumlah puing dan beberapa kantong plastik diduga potongan tubuh korban.
Sampai saat ini, pihak keluarga korban Sriwijaya Air SJ 182 masih menunggu kabar resmi dari petugas terkait kondisi sanak family-nya yang ikut dalam penerbangan tersebut.
Belum diketahui secara pasti bagaimana kondisi para penumpang termasuk sang pilot Captai Afwan, pria yang tinggal di wilayah Bogor, Jawa Barat itu.
Informasi yang didapat TribunnewsBogor.com, Pipit istri Captain Afwan hingga kini masih syok saat mendapat kabar pesawat yang dikemudikan suaminya terjatuh ketika melakukan penerbangan rute Jakarta-Pontianak.
Pesawat itu mengangkut 62 orang yang terdiri dari 12 awak kabin, 40 penumpang dewasa, 7 penumpang anak-anak, dan 3 bayi.
Pipit sempat memberikan kesaksiannya sesaat mendapatkan kabar insiden kecelakaan pesawat yang menimpa suaminya Captain Afwan.
Cerita itu diungkap istri Captain Afwan kepada keluarga dan Ketua RT dilingkungan tempat tinggalnya yang berlokasi di Perumahan Bumi Cibinong Endah, Kabupaten Bogor.
Source | : | tribunnewsbogor |
Penulis | : | None |
Editor | : | Widy Hastuti Chasanah |