Grid.ID - Pilot Sriwijaya Air SJ-182, Kapten Afwan dikenal sebagai sosok yang dermawan.
Kapten Afwan bahkan masih mengulurkan tangan untuk mengirimkan bantuan di akhir hayatnya.
Tak ada yang tahu bahwa Sabtu pagi (9/1/2021) merupakan hari terakhir bagi Kapten Afwan.
Pesawat yang dikemudikannya, Sriwijaya Air SJ-182 penerbangan Jakarta-Pontianak hilang kontak hingga ditemukan jatuh di perairan Kepulauan Seribu.
Keponakan Kapten Afwan, Akbar menceritakan momen-momen terakhirnya ketika masih berkomunikasi dengan Kapten Afwan.
Menurut cerita Akbar, Kapten Afwan masih sempat mengirimkan donasi bagi keluarganya.
Donasi itu dikirimkan di Sabtu pagi yang sama sebelum Kapten Afwan lepas landas.
"Pada hari Sabtu itu kita ada keluarga yang mengalami Covid lalu kita mengadakan donasi."
"Kapten afwan selain memberi donasi juga memberi tauziahnya," cerita Akbar ketika melakukan conference call dengan Kompas TV, Senin (11/1/2021).
Penulis | : | Winda Lola Pramuditta |
Editor | : | Winda Lola Pramuditta |