Laporan Wartawan Grid.ID, Anggita Nasution
Grid.ID - Polres Metro Jakarta Barat menangkap laki-laki insial APH yang digadang-gadang sebagai suami dari penyanyi Nindy Ayunda.
APH ditangkap atas kasus penyalahgunaan narkoba di rumahnya pada Kamis (7/1/2021).
Baca Juga: Suaminya Punya Profesi Mentereng, Intip 5 Koleksi Tas Mewah Nindy Ayunda yang Capai Puluhan Juta!
"Ya memang betul hari Kamis malam, sekitar pukul 20.00 wib satres narkoba mengamankan tersangkah APH."
"Kami amankan di kediamannya di wilayah Jakarta Selatan dan sekarng yang bersangkutan sedang dalam pemeriksaan di Polres Metro Jakarta Barat," ujar Kapolres Metro Jakbar, Kombes Pol Ady Wibowo, Senin (11/1/2021).
Dalam pemeriksaan tes urine APH positif narkoba jenis amphetamine dan metaphetamin.
"Dalam pemeriksaan bahwa ybs urinnya awal positif amphetamin dan metaphetamin," tutur Ady.
Nantinya Nindy juga akan dipanggil untuk dimintai keterangan.
"Ya (dipanggil) karena kita memang menangkap di rumahnya."
"Tidak menutup kemungkinan kita juga akan panggil yang bersangkutan untuk kita ambil keterangannya," ucap Ady.
(*)
Viral Peserta Indonesian Idol Punya Suara Unik Mirip Optimus Prime, Anang Hermansyah Langsung Ramal Begini
Penulis | : | Anggita Nasution |
Editor | : | Nesiana Yuko Argina |