Laporan wartawan Grid.ID, Citra Kharisma
Grid.ID - Penyuntikan vaksin covid-19 telah dimulai hari ini.
Berlokasi di Istana Kepresidenan, Presiden Jokowi dan beberapa petinggi negara menjadi orang pertama yang mendapat suntikan vaksin sinovac itu.
Pelaksanaannya pun disiarkan secara langsung di beberapa stasiun televisi.
Sebagai Wakil Bupati Bandung Barat, Hengky Kurniawan turut menyatakan kesiapannya untuk menerima vaksin tersebut.
Baca Juga: Setelah Raffi Ahmad, Ariel Noah Terkonfirmasi akan Disuntik Vaksin Covid-19 Besok
"Sebagai bentuk ikhtiar kita untuk melawan covid-19. Kami sekeluarga siap di vaksin covid19," tulis sang mantan aktor di Instagram-nya, Rabu (13/1/2021).
Tak sampai di situ, ia juga menjawab seluruh keraguan masyarakat atas vaksin tersebut.
Hengky meyakinkan, vaksin sinovac ini sudah aman dan teruji dari BPOM maupun MUI.
"Dari aspek keamanan pemerintah sudah bertanggung jawab dengan izin darurat dari BPOM."
"Dari aspek kehalalan, MUI sudah bertanggung jawab dan mengeluarkan fatwa HALAL nya," tuturnya.
Anaknya Pergoki Suami Selingkuh di Rumah Saat Ia Pergi Umroh, Selebgram Ini Akhirnya Usir Meski Belum Cerai: Temenin Tuh Pacar Lu
Source | : | Instagram,kompas.id |
Penulis | : | Citra Widani |
Editor | : | Deshinta Nindya A |