GRID.ID - Nama Dimas Ramadhan menjadi dikenal tak lepas dari campur tangan Raffi Ahmad.
Berkat wajahnya yang mirip suami Nagita Slavina ini, ia akhirnya mengawali karirnya di dunia hiburan.
Hidupnya pun berubah 180 derajat.
Dari tukang baso ikan keliling hingga kini dikenal sebagai selebriti, menerima endorse dan beberapa kali diundang di acara televisi.
Ia juga bolak-balik menjadi bintang tamu di berbagai kanal youtube selebriti.
Jadwal Dimas Ramadhan kini bahkan menyaingi Raffi Ahmad dan ia pun merasakan pundi-pundi rupiah yang ia hasilkan.
Di antara kesibukannya, Dimas Ramadhan mengaku kadang dirinya merasa lelah.
Pria berusia 20 tahun itu tak menyangka bahwa dunia hiburan sesulit ini untuk dijalani.
5 Shio Paling Sabar Merawat Pasangan Kala Sakit, Pendamping yang Luar Biasa karena Gak Semua Bisa