Grid.ID - Hubungan Rizky Billar dan Lesti Kejora kini tengah jadi sorotan publik, termasuk paranormal Mbak You.
Paranormal Mbak You menyebut perasaan Rizky Billar pada Lesti Kejora hanyalah settingan belaka.
Tak sampai di situ, hubungan Rizky Billar dan Lesti Kejora disebut-sebut tak bakal bertahan lama.
Padahal, isu miring tersebut sudah pernah dibantah Billar yang mengatakan bahwa perasaan tidak bisa di-setting.
Lewat sebuah foto yang diunggah di akun instagram pribadinya, Kamis (17/12/20), tiba - tiba saja Rizky Billar mengungkapkan perasaannya pada Lesti Kejora.
"Berawal dari pertemuan yang tak disangka-sangka, hingga akhirnya saling tumbuh rasa.
Terima kasih kejora-ku telah menjadi sinar di-kala redup. NP : perasaan ga bisa di SETTING," tulis Billar.
Meski demikian, Mbak You tak gentar dan tetap mengatakan bahwa hubungan Lesti dan Billar memang hanya settingan.
Viral Peserta Indonesian Idol Punya Suara Unik Mirip Optimus Prime, Anang Hermansyah Langsung Ramal Begini